Wednesday, March 7, 2012

Tips Terhindar Dari Sakit Kepala

Gambar Sakit Kepala By Google
Untuk sahabat Lifestyle and Health yang sering sakit kepala ini kami berikan tips untuk menghindari rasa sakit kepala. Sakit kepala memang merupakan penyakit umum yang sering terjadi. Walau terbilang penyakit sakit kepala ini penyakit ringan, tapi penyakit sakit kepala ini akan membuat anda kelimpungan menghadapinya.


Dan jika anda terserang sakit kepala secara tiba-tiba, anda mungkin akan bertanya-tanya, apa penyebabnya sakit kepala? Penyakit ini tidak ada hubungannya dengan jadwal minum teh atau kopi yang terlewatkan. Melainkan karena anda sering mengeratkan gigi terlalu keras atau mengulum dan membuat kaku bibir.


Berikut ini  adalah beberapa tips yang akan anda hindari dari sakit kepala itu.
  • Jangan biarkan gigi anda saling menekan satu sama lain, kecuali jika anda sedang makan atau mengunyah sesuatu. Ketika bibir anda tertutup, usahakan agar gigi tak saling menekan.
  • Terus gerakkan mulut anda, baik berputar maupun membukanya besar-besar. anda mungkin mendengar suara ketika melakukan gerakan tersebut, namun itu adalah hal biasa. Mungkin akan terasa sakit pada awalnya, tetapi tak perlu khawatir. Suara-suara dan nyeri tersebut akan berhenti seiring berjalannya waktu.
  • Jika anda memiliki kebiasaan mengerutkan alis, berhenti melakukannya sekarang juga. Mungkin aktivitas itu adalah salah satu alasan mengapa anda sering merasa sakit kepala. Otot-otot menjadi tegang dan membuat syaraf pada kepala ikut menegang.
  • Cobalah memijat daerah yang terasa sakit agar sedikit berkurang. Carilah tempat perawatan yang dapat mengendurkan otot tegang dan memberikan bantuan yang lebih permanen untuk anda.
  • Olahraga. Tidak ada yang dapat menggantikan olahraga sebagai obat mujarab. Berolahraga disinyalir dapat memecahkan masalah kesehatan paling umum dan sangat baik untuk kesehatan Anda. Ketika Anda mulai melakukan latihan secara teratur, sakit kepala Anda akan berangsur-angsur pulih.
  • Minum air. Terkadang sakit kepala terjadi akibat tubuh mengalami dehidrasi. Namun jangan minum terlalu banyak air, hal ini juga bisa menyebabkan rasa khawatir berlebih. Akibat nutrisi tubuh yang mencair.
Ketika anda mengalami sakit kepala secara tiba-tiba lagi, cobalah ikuti tips di atas. Semoga cara tersebut bisa bermanfaat dan dapat membantu meringankan rasa sakit kepala anda.

Sumber : Liputan6

Share

Baca Juga:

0 comments:

Post a Comment